Jumat, 16 Desember 2016

ss_tulisan2_ekonomikoperasi

Pengalaman Berorganisasi
Organisasi adalah suatu kelompok yang mempunyai satu tujuan. Tentunya setiap orang bisa berorganisasi. Saya pernah ikut berorganisasi sewaktu sekolah menengah atas. Ditahun pertama bersekolah saya mengikuti Organisasi Intra Sekolah (OSIS) saya masuk sebagai anggota bidang kreativitas dan keterampilan. Tahun pertama saya sekolah,saya mengikuti berbagai kegiatan sekolah untuk menemukan kegiatan apa yang cocok dan nyaman saya ikuti. Saya kesulitan membagi waktu antara kegiatan akademik dan kegiatan non akademik,sehingga di semester kedua saya memantapkan tidak lagi menjadi anggota OSIS. Karena kegiatan Osis terlalu menyita waktu akademik saya. Saya lalu bergabung ke ekskul Drumband. Karena saya pikir ini akan menyenangkan karena Drumband bukan hanya organisasi dibalik ruangan tetapi juga tim saat dilapangan. Di tahun ke dua saya ditunjuk sebagai bendahara ekskul. Tugas saya antara lain mencatat pengeluaran seperti pembelian alat,konsumsi anggota,pembelian perlengkapan untuk tampil dan sebagainya. Juga pasti mencatat penerimaan kas yang berasal dari kas anggota yang setiap minggu dikumpulkan Rp.2000 per orang. Penerimaan uang dari hasil job juga penerimaan uang dari Osis.  Organisasi ini mengajarkan saya banyak hal,mulai dari disiplin dalam mengatur waktu agar tidak datang terlambat,jika terlambat akan diberlakukan push up dll. Cekatan dalam mendengar aba-aba dan perintah senior dan pembina. Saya juga belajar bermusyawarah,memecahkan masalah agar menemukan kata sepakat,karena organisasi tidak hanya tentang isi kepala satu orang. Banyak yang harus didengar dan dipertimbangkan. Juga tidak ketinggalan saya diajarkan untuk berfikir kritis. 

ss_tugas2_ekonomikoperasi

KOPERASI YANG SUDAH BERKEMBANG
Koperasi Sejahtera Bersama (KSB) Bogor

Salah satu koperasi yang mempunyai kiprah yang berkembang di Indonesia. Koperasi ini mempunyai unit usaha,swalayan dan beberapa PT. (https://ksusb.co.id/ksp-sb/pt-cipta-ekatama-nusantara-sejahtera/). Koperasi ini berdiri pada 5 Januari 2004. Tujuan didirikan Koperasi Sejahtera Bersama adalah untuk meningkatkan kesejahteraan dan kebermanfaatan untuk masyarakat luas. Memulai usaha awal dengan membangun dua kantor cabang yang ada di Bogor dan sekarang semakin berkembang. Dengan jumlah anggota koperasi saat ini berjumlah 43.000 anggota. 
Setiap Unit Usaha Koperasi SEJAHTERA BERSAMA dikelola oleh para expertise yang telah memiliki pengalaman di bidangnya, sehingga Unit Usaha Koperasi SEJAHTERA BERSAMA bukan hanya mampu tumbuh dan berkembang serta menghasilkan keuntungan, tetapi juga mampu meningkatkan kesejahteraan ekonomi dan sosial masyarakat.
Filosofi KSB adalah Persatuan dan Kebersamaan, Teguh Memegang Amanah, dan Usaha Adil dan Terbuka.
Unit Usaha dan Anak Perusahaan SB Finance (Unit Usaha Simpan Pinjam)
1. SB Mart (Unit Usaha Perdagangan Kebutuhan Pokok)
2. SB Furniture (Unit Usaha Perdagangan Furniture)
3. PT. Faryan Nusantara Sejahtera
4. PT. Cipta Ekatama Nusantara Sejahtera
Sedangkan Mitra Usaha KSB
1. PT. INDOMARCO PRISMATAMA
2. PT. GARANT MOBEL INDONESIA (Olympic Group)
3. PT. FURNIMART MEBELINDO SAKTI
4. PT. ASURANSI JIWA BRINGIN JIWA SEJAHTERA (Bringin Life Syariah)
jadi bisa disimpulkan Koperasi Sejahtera Bersama berperan dalam membantu pemerintah dalam menurunkan angka pengangguran di Indonesia,karena terbukanya lapangan pekerjaan.  membantu mengedukasi masyarakat dengan mengadakan training yang bertujuan meningkatkan kualitas hidup dan membentuk pola pikir yang efektif. 
 https://ksusb.co.id/tentang-kami/video-profile-ksp-sb/

Sabtu, 22 Oktober 2016

Tulisan1_EkonomiKoperasi

TANGGUNG JAWAB

A. PENGERTIAN TANGGUNG JAWAB 
Pengertian tanggung jawab dalam Kamus Umum Bahasa Besar Indonesia adalah keadaan dimana wajib menanggung segala sesuatu, sehingga berkewajiban menanggung, memikul jawab, menanggung segala sesuatunya atau memberikan jawab dan menanggung akibatnya. 
Adapun tanggung jawab secara definisi merupakan kesadaran manusia akan tingkah laku atau perbuatan baik yang disengaja maupun yang tidak di sengaja. Tanggung jawab juga berarti berbuat sebagai perwujudan kesadaran akan kewajiban.
Tanggung jawab bersifat kodrati, yang artinya tanggung jawab itu sudah menjadi bagian kehidupan manusia bahwa setiap manusia dan yang pasti masing-masing orang akan memikul suatu tanggung jawabnya sendiri-sendiri. Apabila seseorang tidak mau bertanggung jawab, maka tentu ada pihak lain yang memaksa untuk tindakan tanggung jawab tersebut. Dengan demikian tanggung jawab itu dapat dilihat dari dua sisi, yaitu: 
1.Dari sisi yang berbuat 
2.dari sisi yang kepentingan pihak lain. 
Tanggung jawab adalah ciri manusia beradab (berbudaya). Manusia merasa bertanggung jawab karena ia menyadari akibat baik atau buruk perbuatannyaitu, dan menyadari pula bahwa pihak lain memerlukan pengabdian atau pengorbanannya. Untuk memperoleh atau meningkatkan kesadaran bertanggung jawab perlu ditempuh usaha melalui pendidikan, penyuluhan, keteladanan dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. 

B. Macam-macam Tanggung Jawab Tujuan manusia berjuang itu untuk memenuhi keperluannya sendiri atau untuk keperluan pihak lain. Untuk itu ia menghadapi manusia lain dalam masyarakat atau menghadapi lingkungan alam. Dalam usahanya itu manusia juga menyadari bahwa ada kekuatan lain yang ikut menentukan, yaitu kekuasaan Tuhan. Dengan demikian tanggung jawab itu dapat dibedakan menurut keadaan manusia atau hubungan yang dibuatnya, atas dasar ini, lalu dikenal beberapa jenis tanggung jawab, yaitu: 
1)Tanggung jawab terhadap Tuhan Tuhan menciptakan manusia di bumi ini bukanlah tanpa tanggung jawab, melainkan untuk mengisa kehidupannya manusia mempunyai tanggung jawab langsung terhadap Tuhan. Sehingga tindakan manusia tidak bisa lepas dari hukum-hukum Tuhan yang telah diatur sedemikian rupa dalam berbagai kitab suci melalui berbagai macam-macam agama. 
2) Tanggung jawab terhadap diri sendiri Tanggung jawab terhadap diri sendiri menentukan kesadaran setiap orang untuk memenuhi kewajibannya sendiri dalam mengembangkan kepribadian sebagai manusia pribadi. 
3) Tanggung jawab terhadap keluarga Keluarga merupakan masyarakat kecil. Keluarga terdiri dari suami, ister, ayah, ibu anak-anak, dan juga orang lain yang menjadi anggota keluarga. Tiap anggota keluarga wajib bertanggung jawab kepada keluarga. Tanggung jawab ini menyangkut nama baik keluarga. Tetapi tanggung jawab juga merupakan kesejahteraan, keselamatan dan kehidupan. 
4) Tanggung jawab terhadap masyarakat Pada hakekatnya manusia tidak bisa hidup tanpa bantuan manusia lain, sesuai dengan kedudukannya sebagai mahluk sosial. Karena membutuhkan manusia lain maka ia harus berkomunikasi dengan manusia lain. Sehingga dengan demikian manusia disini merupakan anggota masyarakat yang tentunya mempunyai tanggung jawab seperti anggota masyarakat yang lain agar dapat melangsungkan hidupnya dalam masyrakat tersebut. Wajarlah apabila segala tingkah laku dan perbuatannya harus dipertanggung jawabkan kepada masyarakat. 
5) Tanggung jawab kepada Bangsa / Negara Suatu kenyataan lagi, bahwa tiap manusia, tiap individu adalah warga negara suatu negara. Dalam berpikir, berbuat, bertindak, bertingkah laku manusia tidak dapat berbuat semaunya sendiri. Bila perbuatan itu salah, maka ia harus bertanggung jawab kepada Negara 

C . PENGABDIAN DAN PENGORBANAN Wujud tanggung jawab juga berupa pengabdian dan pengorbanan adalah perbuat baik untuk kepentingan manusia itu sendiri 
1. Pengabdian Pengabdian itu adalah perbuatan baik yang berupa pikiran, pendapat ataupun tenaga sebagai perwujudan kesetiaan, cinta, kasih sayang, hormat, atau satu ikatan dan semua itu dilakukan dengan ikhlas. Pengabdian itu hakekatnya adalah rasa tanggung jawab, apabila orang bekerja keras sehari penuh untuk mencukupi kebutuhan, hal itu berarti mengabdi kepada keluarga. Lain halnya jika kita membantu teman dalam kesulitan, mungkin sampai berhari-hari itu bukan pengabdian, tetapi hanya bantuan saja
 2. Pengorbanan Pengorbanan berasal dari kata korban atau kurban yang berarti persembahan, sehingga pengorbanan berarti pemberian untuk menyatakan kebaktian. Dengan demikian pengorbanan yang bersifat kebaktian itu mengandung unsur keikhlasan yang tidak mengandung pamrih suatu pemberian yang didasarkan atas kesadaran moral yang tulus ikhlas semata-mata. 
Perbedaan antara pengertian pengabdian dan pengorbanan tidak begitu jelas, karena adanya pengabdian tentu ada pengorbanan . 
Pengorbanan merupakan juga bagian dari pengabdian. Segala sesuatu yang bersifat pengabdian, pasti terdapat tindakan pengorbanan, sekecil apapun itu. Berbuat pengorbanan itu bermacam-macam, dapat berupa harta benda, pikiran, perasaan, bahkan dapat juga berupa pengorbanan berbentuk jiwanya. Pengorbanan diserahkan secara ikhlas tanpa pamrih, tanpa ada perjanjian, tanpa ada transaksi, kapan saja diperlukan. 
Pengabdian lebih banyak mengarah kepada perbuatan sedangkan, pengorbanan lebih banyak menunjuk kepada pemberian sesuatu misalnya berupa pikiran, perasaan, tenaga, biaya, waktu. Dalam pengabdian selalu dituntut pengorbanan belum tentu menuntut pengabdian.

Selengkapnya : http://www.kompasiana.com/nopalmtq/mengenal-arti-kata-tanggung-jawab_5529e68b6ea8342572552d24

Ss_Tugas1_Ekonomikoperasi

Jenis jenis koperasi
JENIS JENIS KOPERASI MENURUT FUNGSINYA
Jenis koperasi menurut fungsinya. 
1.Koperasi pembelian/pengadaan/konsumsi adalah koperasi yang menyelenggarakan fungsi pembelian atau pengadaan barang dan jasa untuk memenuhi kebutuhan anggota sebagai konsumen akhir. Di sini anggota berperan sebagai pemilik dan pembeli atau konsumen bagi koperasinya. Koperasi penjualan atau pemasaran adalah koperasi yang menyelenggarakan fungsi distribusi barang atau jasa yang dihasilkan oleh anggotanya agar sampai di tangan konsumen. Di sini anggota berperan sebagai pemilik dan pemasok barang atau jasa kepada koperasinya. 
Cotoh koperasi jenis ini adalah koperasi kantin sekolah,atau koperasi kantin di perusahaan. Koperasi ini menyediakan kebutuhan sehari hari anggotanya mulai dari sembako dan pakaian. 
2.Koperasi produksi adalah koperasi yang menghasilkan barang dan jasa, dimana anggotanya bekerja sebagai pegawai atau karyawan koperasi. Di sini anggota berperan sebagai pemilik dan pekerja koperasi. 
Contoh koperasi produksi adalah koperasi pengrajin mebel atau koperasi pengrajin souvenir.biasanya jenis koperasi ini banyak di temui di daerah wisata. Koperasi jenis ini menghasilkan barang barang yang akan di jual kembali.karena itulah di namakan koperasi produksi 
3.Koperasi jasa adalah koperasi yang menyelenggarakan pelayanan jasa yang dibutuhkan oleh anggota.
Contoh koperasi jasa adalah koperasi simpan pinjam, asuransi, angkutan kalau di jakarta ada kopaja., dan sebagainya. Di sini anggota berperan sebagai pemilik dan pengguna layanan jasa koperasi. Apabila koperasi menyelenggarakan satu fungsi disebut koperasi tunggal usaha (single purpose cooperative), sedangkan koperasi yang menyelenggarakan lebih dari satu fungsi disebut koperasi serba usaha (multi purpose cooperative).
Jenis koperasi jasa simpan pinjam inilah yang paling banyak di masyarakat. Kalian bisa amati di pasar atau di warung dekat rumah.pasti ada koperasi keliling yang menarik tabungan nasabah maupun menarik angsuran.  
JENIS JENIS KOPERASI BERDASARKAN TINGKATANNYA 
Koperasi Primer Koperasi primer ialah koperasi yang yang minimal memiliki anggota sebanyak 20 orang perseorangan. 
Contoh koperasi primer adalah ksp maupun ksu 
Koperasi Sekunder Adalah koperasi yang terdiri dari gabungan badan-badan koperasi serta memiliki cakupan daerah kerja yang luas dibandingkan dengan koperasi primer. 
Contoh koperasi sekunder adalah PKPRI biasanya ada di kabupaten atau kota.yang merupakan gabungan koperasi pegawai negeri dari seluruh kecamatan di suatu daerah. Koperasi sekunder dapat dibagi menjadi : 
1.koperasi pusat – adalah koperasi yang beranggotakan paling sedikit 5 koperasi primer.contoh KJKS yaitu gabungan koperasi jasa keuangan syariah. atau persatuan BMT 
2.gabungan koperasi – adalah koperasi yang anggotanya minimal 3 koperasi pusat.contoh koperasi gabungan koperasi adalah PKPRI dari 5 kabupaten yang membentuk gabungan koperasi 
3.Induk koperasi – adalah koperasi yang minimum anggotanya adalah 3 gabungan koperasi contoh koperasi induk adalah 3 buah atau lebih gabungan koperasi yang membentuk koperasi induk.biasanya ada di tingkat propvinsi. 
JENIS JENIS KOPERASI MENURUT STATUS KEANGGOTAANNYA 
1.Koperasi produsen adalah Koperasi yang beranggotakan para pengusaha kecil (UMKM = Usaha Mikro, Kecil dan Menengah) dengan menjalankan kegiatan pengadaan bahan baku dan penolong untuk anggotanya. Misalnya koperasi perajin tahu dan tempe (Kopti) dan koperasi pengrajin barang-barang seni/kerajinan (koprinka). 
Contohnya adalah Kopti Jakarta Selatan dan Koperasi Pengrajin Susu Bandung Selatan (KPBS). 2.Koperasi konsumen adalah koperasi yang anggotanya para konsumen akhir atau pemakai barang/jasa yang ditawarkan para pemasok di pasar. Contoh-contoh koperasi konsumen adalah kopkar/kopeg, Koperasi Pegawai Indosat (Kopindosat), KPRI adalah Koperasi Keluarga Guru Jakarta (KKGJ), KSU Tunas Jaya di Bendungan Hilir, Jakarta, KUD Setia Budi di Brebes dan KUD Mino Saroyo (nelayan) di Cilacap, Jawa Tengah. Kedudukan anggota di dalam koperasi dapat berada dalam salah satu status atau keduanya. Dengan demikian pengelompokkan koperasi menurut status anggotanya berkaitan erat dengan pengelompokan koperasi menurut fungsinya.
http://solusismart.com/jenis-jenis-koperasi-dan-contohnya/


Contoh Koperasi
Kospin Jasa didirikan oleh beberapa pengusaha kecil dan menengah pada dekade 1970an. Tujuan pendirian Koperasi Simpan Pinjam Jasa adalah memberikan solusi dalam mengatasi kesulitan untuk mendapatkan pinjaman modal usaha mereka, karena umumnya bisnis mereka masih dikelola dengan cara tradisional. Untuk menanggulangi kesulitan mengenai modal tersebut, maka diadakan pertemuan pada tanggal 13 Desember 1973 di kediaman Bapak H.A. Djunaid (Alm) yang juga salah satu tokoh koperasi nasional. Pertemuan tersebut dihadiri oleh tokoh masyarakat dari tiga etnis, yaitu: pribumi, keturunan Cina dan keturunan Arab. Mereka semua sepakat untuk mendirikan koperasi yang menjalankan layanan simpan pinjam. Berdasarkan persetujuan dari semua pihak, koperasi ini diberi nama "JASA" dengan harapan akan mampu memberikan pelayanan dan manfaat bagi anggota, gerakan koperasi, masyarakat, dan pemerintah. Sejak berdiri hingga sekarang, Kospin Jasa telah aktif mengikutsertakan semua pihak dan golongan tanpa memandang suku, ras dan agama. Hal ini semata-mata hanya untuk bersatu padu dalam hidup berdampingan untuk memecahkan masalah di bidang ekonomi secara bersama-sama dalam satu wadah koperasi. Itulah sebabnya Kospin Jasa menerima gelar sebagai "Koperasi Kesatuan Bangsa". 
Visi dan Misi 
Visi 
Terwujudnya Koperasi Simpan Pinjam yang mandiri dan tangguh dengan berlandaskan amanah dalam membangun ekonomi bersama dan berkeadilan di Indonesia. 
Misi 
Upaya untuk mewujudkan VISI, Koperasi Simpan Pinjam Jasa melakukan aktifitas sebagai berikut:
 • Mengajak seluruh potensi yang ada dalam masyarakat dengan tanpa membedakan suku, ras, golongan dan agama, agar mereka dapat bersama-sama, bersatu padu dan beritikad baik dalam membangun ekonomi kerakyatan secara bergotong-royong dalam bentuk koperasi. 
• Membantu para pedagang kecil dan menengah di dalam mobilisasi permodalan demi kelancaran usaha sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan mereka. 
• Turut membantu pembangunan ekonomi dan menunjang pelaksanaan kegiatan usaha secara aktif dengan mengajak mitra usaha lainnya baik BUMN, swasta, perbankan maupun gerakan koperasi l
Manajemen 
Koperasi Simpan Pinjam Jasa sejak berdiri telah menerapkan manajerial sistem. Rapat Anggota sebagai kekuasaan tertinggi memilih pengurus dan pengawas dari anggota untuk masa jabatan 5 tahun dengan formasi ketiga etnis yang ada. Pengurus bertindak sebagai policy maker dan pengawas operasional serta hal-hal yang berhubungan dengan segi organisasi koperasi. Dalam aktifitasnya beberapa pengurus ditunjuk sebagai supervisi sesuai dengan sistem operasional yang ada. Operasional sehari-hari dikuasakan kepada Kepala Divisi, yang terdiri dari: Kepala Divisi Dana, Kepala Divisi Operasional, Kepala Divisi Pinjaman, Kepala Divisi Pengawasan & Kepatuhan, Kepala Divisi Sistem & Teknologi dan Kepala Divisi Treasury dan Bisnis dengan dibantu oleh Kepala Bagian Kantor Pusat dan Pimpinan Cabang beserta staf. Manajemen setiap bulan mengadakan rapat pleno untuk mengevaluasi kerja bulan sebelumnya dan menetapkan kebijakan-kebijakan yang akan ditempuh pada bulan mendatang. Sistem pengawasan intern dilakukan oleh Divisi Pengawasan yang dibantu oleh beberapa inspektur bidang, sedangkan di tingkat kantor cabang dibentuk Internal Control Unit (ICU). 
Pembinaan Anggota Pembinaan 
untuk anggota dilakukan dalam rapat anggota secara berkelanjutan dan bergantian di kantor cabang. Pembinaan anggota juga dilaksanakan secara efektif pada acara pembukaan Tabungan SAFARI (SAdar ManFAat berkopeRasI) yang digelar sebulan sekali dan pada acara pembukaan Tabungan Pundi Arta baik di cabang-cabang Kospin Jasa atau daerah wisata, di mana merupakan forum temu-muka sesama anggota yang diadakan pihak manajemen. Forum ini dapat digunakan oleh anggota yang memiliki hubungan bisnis dengan anggota lain, serta sarana untuk promosi produk Kospin Jasa. Pembinaan usaha bagi anggota juga dilakukan melalui penerbitan direktori bisnis anggota Kospin Jasa, untuk mempromosikan produk usaha anggota kepada anggota lain dan mitra usaha. Selain itu, penerbitan majalah MASA dimaksudkan untuk menjadi media informasi dan komunikasi tentang usaha kecil dan menengah serta ekonomi syariah. Lalu, dapat juga menjadi alat untuk memperluas jaringan pemasaran melalui website: www.kospinjasa.com bagi anggota yang memiliki produk yang sangat baik. 
Alamat Koperasi Kospin Jasa
Kantor Pusat Jl. Dr. Cipto No.84 Pekalongan, Tel: (0285) 422872 - 422873; Fax: (0285) 421890 
CABANG BANDAR LAMPUNG Jl. Jendral Sudirman No. 1A - 1B, Bandar Lampung Telp. (0721) 240225 Fax. (0721) 240592 
BANDUNG Jl. Otto Iskandardinata No.453 A Bandung Telp. (022) 5204977 Fax. (022) 5228133 http://kospinjasa.com/id/
Analisis: Koperasi bearti bekerja sama dengan anggota atau tim koperasi demi mencapai tujuan koperasi yaitu untuk mencapai kesejahteraan anggota. Karena tujuan koperasi adalah untuk mencapai kesejahteraan masing – masing anggota yang bearti koperasi bertujuan untuk memenuhi kebutuhan anggota dengan biaya-biaya yang disesuaikan dengan keadaan ekonomi para anggotanya. Koperasi Kospin Jasa jika dilihat dari jenis koperasi menurut fungsinya termasuk koperasi jasa,karena koperasi ini bergerak untuk menyelenggrakan pelayanan jasa yang dibutuhkan oleh anggota koperasi tersebut. Dan jika dilihat dari jenis koperasi berdasarkan tingkatannya,koperasi ini termausk koperasi sekunder.

Sabtu, 23 April 2016

Perekonomian Indonesia Di Era Jokowi

Indonesia menganut sistem ekonomi demokrasi ekonomi, yang bearti sistem ekonomi yang harus berdasarkan pancasila dan UUD 1945 yang berasaskan kekeluargaan dan kegotongroyongan dari, oleh dan untuk rakyat dibawah pimpinan dan pengawasan pemerintah. Di dunia ini sistem ekonomi terbagi atas 3 sistem yaitu   

 1. Sistem Ekonomi Sosialis/Komunis.
Sistem ekonomi ini menjadikan pemerintah sebagai pusat dari segala macam kegiatan ekonomi. Segala macam kegiatan ekonomi masyarakat diatur oleh pusat, bahkan mengenai hak milik pribadi pun pemerintah pusatlah yang mengatur.

  2. Sistem Ekonomi Liberal/Kapitalisme

Sistem ekonomi ini membebaskan segala macam bentuk kegiatan ekonomi. Pemerintah tidak ada urusan dengan kegiatan ekonomi yang dilakukan oleh rakyat. Mereka semua mendapatkan hak yang sama untuk berkreativitas. Tak ada pelarangan.

3.Sistem Ekonomi Campuran
Sistem ekonomi yang merupakan kombinasi dari dua sistem ekonomi sebelumnya, yaitu komunis dan liberal. Rakyat memiliki hak untuk berkreativitas, namun demikian pemerintah juga tetap berperan dalam mengatur jalannya kegiatan ekonomi.
Indoesia termasuk negara yang menganut sistem ekonomi campuran. perwujudannya berasal dari falsafah Pancasila dan UUD 1945 yang berasaskan kekeluargaan dan kegotongroyongan dari, oleh dan untuk rakyat dibawah pimpinan dan pengawasan pemerintah.
Dari awal Indonesia merdeka,setiap pergantian presiden sudah terlalu banyak kebijakan - kebijakan ekonomi yang dibuat demi membangun perekonomian Indonesia. Ambil contoh keadaan ekonomi di era reformasi. Tahun 1998 menjadi tahun krisis moneter bagi bangsa Indonesia. Dimana saat itu mahasiswa menyuarakan aspirasinya untuk melengserkan Bapak Soeharto karena diaanggap merugikan negara.
Tahun 2014 Indonesia kembali melakukan pemilihan presiden dan wakil presiden. Jokowi dan Jusuf Kalla terpilih sebagai presiden Indonesia ke-7. Berbagai kebijakan baru yang telah ditetapkan pemerintahan Jokowi untuk mendorong pertumubuhan perekonomian Indonesia saat ini.
Presiden mengeluarkan paket kebijakan ekonomi yang diharapkan mampu untuk untuk mendongkrak laju perekonomian di Indonesia. Adapun paket kebijakan ekonomi yang dibuat Presiden jokowi sampai saat ini terdapat 2 tahap kebijakan sebagai berikut.
Kebijakan ekonomi Tahap 1
Presiden Jokowi
1.      Penguatan pembiayan ekspor melalui National Interest Account.
Peraturan Menteri Keuangan tentang Penugasan Kepala Lembaga Pembiayaan Ekspor Nasional, deregulasinya penerbitan Keputusan Menteri Keuangan mengenai Pembentukan Komite Penugasan Khusus Ekspor.
Komite ini yang anggotanya berasal dari beberapa kementerian/lembaga, menurut Menko Perekonomian, akan bertugas memastikan pelaksanaan National Interest Account berjalan efektif. Proyek yang terpilih harus memenuhi kriteria, ada 6246 kriteria.
2. Penetapan harga gas untuk industri tertentu di dalam negeri.
3. Kebijakan pengembangan kawasan industri
4. Kebijakan memperkuat fungsi ekonomi koperasi
5. Kebijakan simplikasi perizinan perdagangan.
6. Kebijakan simplifikasi visa kunjungan dan aturan pariwisata.
7. Kebijakan elpiji untuk nelayan.
Adanya konverter yang mengefisienkan penggunaan biaya yang digunakan oleh nelayan. Manfaat yang bisa diperoleh, menurut Menko Perekonomian Darmin Nasution, apabila sekali melaut nelayan kecil membutuhkan solar sampai dengan 30 liter dengan biaya bahan bakar Rp6.900/liter, akan hemat sebesar Rp144.900.
“Artinya dengan modal solar Rp62.100, nelayan mendapatkan 10 kg ikan dengan asumsi seharga Rp20.000/kg, maka nelayan memperoleh keuntungan tambahan dibanding sebelumnya sebesar Rp137.900. Kebijakan ini tetu akan meningkatkan produksi ikan tangkap nasional, sekaligus memperbaiki kesejahteraan nelayan,” terang Darmin.
8. Stabilitas harga komiditi pangan
9. Melindungi masyarakat berpendapatan rendah dan menggerakkan ekonomi pedesaan.
10. Pemberian Raskin atau Beras Kesejahteraan untuk bulan ke-13 dan ke-14.
 Kebijakan ekonomi Tahap 2
1.      Kemudahan Layanan Investasi 3 Jam
Untuk menarik penanaman modal, terobosan kebijakan yang akan dilakukan adalah memberikan layanan cepat dalam bentuk pemberian izin investasi dalam waktu tiga jam di Kawasan Industri. Dengan mengantongi izin tersebut, investor sudah bisa langsung melakukan kegiatan investasi. Regulasi yang dibutuhkan untuk layanan cepat investasi 3 jam ini adalah Peraturan Kepala BKPM dan Peraturan Pemerintah mengenai Kawasan Industri serta Peraturan Menteri Keuangan.


2.      Pengurusan Tax Allowance dan Tax Holiday Lebih Cepat
Tax holiday adalah pembebasan pajak yang diberikan kepada perusahaan yang baru dibangun pada sebuah negara dalam periode tertentu. Sedangkantax allowance adalah pengurangan pajak yang dihitung berdasarkan besar jumlah investasi yang ditanamkan.
Setelah dalam 25 hari syarat dan aplikasi dipenuhi‎, pemerintah mengantongi keputusan bahwa investasi tersebut dapat menerima tax allowance atau tidak. Sedangkan untuk tax holiday, Menteri Keuangan Bambang Brodjonegoro memutuskan pengesahannya maksimun 45 hari setelah semua persyaratan dipenuhi.
3. Pemerintah Tak Pungut PPN Untuk Alat Transportasi
Peraturan Pemerintah nomor 69 tahun 2015 tentang impor dan penyerahan alat angkutan tertentu dan penyerahan jasa kena pajak, terkait angkutan tertentu yang tidak dipungut PPN. Pemerintah akan memberikan insentif berupa tidak memungut PPN untuk beberapa alat transportasi, terutama adalah galangan kapal, kereta api, pesawat, dan termasuk suku cadangnya
4. Insentif fasilitas di Kawasan Pusat Logistik Berikat
Dengan adanya pusat logistik, maka perusahaan manufaktur tidak perlu impor dan tidak perlu mengambil barang dari luar negeri karena cukup mengambil dari gudang berikat. Rencananya hingga menjelang akhir tahun akan ada dua pusat logistik berikat yang siap beroperasi, yakni di Cikarang terkait sektor manufaktur dan di Merak terkait BBM.
5. Insentif pengurangan pajak bunga deposito
Insentif ini berlaku terutama eksportir yang berkewajiban melaporkan devisa hasil ekspor (DHE) ke Bank Indonesia. DHE disimpan dalam bentuk deposito 1 bulan, tarifnya akan diturunkan 10 persen, 3 bulan maka menjadi 7,5 persen, 6 bulan menjadi 2,5 persen dan di atas 6 bulan 0 persen. Jika dikonvert ke rupiah, maka tarifnya 1 bulan 7,5 persen, 3 bulan 5 persen, dan 6 bulan langsung 0 persen.
6. Perampingan Izin Sektor Kehutanan
Izin untuk keperluan investasi dan produktif sektor kehutanan akan berlangsung lebih cepat. Saat ini Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan mengeluarkan sebanyak 14 izin. Dalam paket kebijakan tahap dua, proses izin dirampingkan menjadi 6 izin . Perampingan ini melibatkan revisi 9 peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan.


Kebijakan ekonomi Tahap 3

1.    Penurunan harga BBM, listrik dan gas
 BBM
– Harga avtur, LPG 12 kg, Pertamax, dan Pertalite efektif turun sejak 1 Oktober 2015.
– Harga solar turun Rp 200 per liter baik untuk solar bersubsidi ataupun non-subsidi. Dengan penurunan ini, harga eceran solar bersubsidi akan menjadi Rp 6.700 per liter. Penurunan harga solar ini berlaku 3 hari sejak pengumuman ini.
– Harga BBM jenis premium tetap alias tidak berubah, yakni Rp 7.400 per liter di Jawa, Madura, dan Bali (Jamali) dan Rp 7.300 per liter (di luar Jamali).
Listrik
– Tarif listrik untuk pelanggan industri I3 dan I4 akan turun mengikuti turunnya harga minyak bumi (automatic tariff adjustment).
– Diskon tarif hingga 30 persen untuk pemakaian listrik mulai tengah malam pukul 23.00 hingga pagi hari pukul 08.00, pada saat beban sistem ketenagalistrikan rendah.
– Penundaan pembayaran tagihan rekening listrik hingga 60 persen dari tagihan selama setahun dan melunasi 40 persen sisanya secara angsuran pada bulan ke-13, khusus untuk industri padat karya.
Gas
– Harga gas untuk pabrik dari lapangan gas ditetapkan sesuai dengan kemampuan daya beli industri pupuk, yakni sebesar 7 dollar AS million metric british thermal unit (MMBTU).
– Harga gas untuk industri lainnya (seperti petrokimia dan keramik) akan diturunkan sesuai dengan kemampuan industri masing-masing. Penurunan harga gas dimungkinkan dengan melakukan efisiensi pada sistem distribusi gas serta pengurangan penerimaan negara atau PNBP gas. Meski demikian, penurunan harga gas ini tidak akan memengaruhi besaran penerimaan yang menjadi bagian perusahaan gas yang berkontrak kerja sama.
– Penurunan harga gas untuk industri tersebut akan efektif berlaku mulai 1 Januari 2016.
2.    Perluasan penerima KUR
Setelah menurunkan tingkat bunga KUR dari sekitar 22 persen menjadi 12 persen pada paket kebijakan ekonomi tahap III ini, pemerintah memperluas penerima KUR. Kini keluarga yang memiliki penghasilan tetap atau pegawai dapat menerima KUR untuk dipergunakan dalam sektor usaha produktif.
3.    Penyederhanaan izin pertanahan untuk kegiatan penanaman modal
Dalam rangka menunjang perekonomian di bidang pertanahan, Kementerian ATR akan revisi peraturan menteri nomor 2 tahun 2015 tentang standar pelayanan dan pengaturan agraria. Isinya itu menyangkut pemberian hak atas tanah, jhususnya hak guna usaha (HGU). Selain pemberian hak, perpanjangan hak dan pembaharuan hak juga akan disederhanakan menjadi waktu pelayanannya lebih pendek. 
Kebijakan ekonomi Tahap 4
1.      Kebijakan pengupahan yang adil, sederhana dan terproyeksi
Pengupahan dengan sistem formula, sehingga upah dipastikan naik setiap tahun mengikuti tingkat inflasi dan pertumbuhan ekonomi.
2.      Kebijakan Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang lebih murah dan luas.
Untuk mendorong gerak roda ekonomi masyarakat, pemerintah memberikan subsidi bunga yang lebih besar bagi KUR, dengan melakukan Perubahan Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Nomor 6 Tahun 2015 Tentang Pedoman Pelaksanaan Kredit Usaha Rakyat antara lain mengatur perluasan KUR. Dengan adanya perubahan ini, maka pemerintah bermaksud mendorong peningkatan dan perluasan akses usaha mikro, kecil, dan menengah sektor usaha produktif kepada pembiayaan lembaga keuangan dan dalam jangka menengah meningkatkan inklusi finansial, yang saat ini masih relatif rendah dibanding negara-negara tetangga.
3.      Kebijakan Kredit Usaha Kecil Menengah (UKM) untuk ekspor guna mencegah terjadinya Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).
Kebijakan yang diberikan pemerintah adalah pemberian pinjaman modal dengan bunga rendah. Tujuannya adalah untuk mendorong ekspor berpihak kepada UKM, menjaga agar para pekerja tidak mengalami PHK.


Kebijakan ekonomi tahap 5
1.      Diskon tarif pajak penghasilan (PPh) untuk perusahaan yang melakukan revaluasiasset.
Selama ini perusahaan yang melakukan revaluasi asset dikenakan tariff pajak sebesar10%. Pada paket jilid V diberikan insentif sebesar
v  Revaluasi asset hingga 31 Desember 2015, tariff PPh 3% dari selisih asset.
v  Revaluasi asset 1 januari hingga 30 Juni 2016, tariff PPh 4%3.
v  Revaluasi asset 1 Juli hingga 31 Desember 2016, tariff PPh 6%
Keuntungan revaluasi asset bagi perusahaan:
v  Dengan melakukan revaluasi asset nilai asset perusahaan akan naik.
v  Selisih nilai asset bias digunakan untuk menambah modal usaha danekspansi. Keuangan korporasi juga akan semakin membaik.

2.      Penghapusan pajak berganda untuk kontrak kolektif dan investasi real estate (DIRE)/Real Estate Investment Trust (REIT)
-DIRE adalah kontrak investasi kolektif (KIK) mirip reksadana. DIRE jugamenggunakan istilah nilai kativa bersih (NAB).
-DIRE khusus menempatkan dana pada asset dasar berupa property. Melalui produkDIRE, investor bias memiliki property fisik tanpa harus membeli secara langsung.
-Di Indonesia, DIRE masih mengenakan PPh 5% terhadap perusahaan penghimpunasset (SPV) dan perusahaan penerbit DIRE. Pajak lainnya adalah Bea perolehan hakatas tanah dan bangunan 5%. Di Singapura DIRE bebas pajak.
-Di Indonesia, baru satu perusahaan yang menerbitkan DIRE yaitu Ciptadana AssetManagement yang diluncurkan pada 12 Januari 2012.

Paket kebijakan ekonomi Tahap 6
1.      Insentif pajak di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK)
 Menggerakan kawasan di wilayah pinggiran melalaui pengembangan KEK. KEK merupakan kawasan dengan batas tertentu yang tercakup dalam wilayah hukum RI yang ditetapkakn untuk menyelenggarakan fungsi perekonomian dan memperoleh fasilitas tertentu. KEK dibentuk untuk membuat lingkungan kondusif bagi aktivitas investasi, ekspor,dan perdagangan guna mendorong laju pertumbuhan ekonomi.
2.      Perizinan impor bahan baku obat
-          Waktu perizinan dipangkas hanya 342 menit / 5,7 jam
-          Proses cepat(paperless) perizinaan impor bahan baku obat

3.      Regulasi sumber daya air
- Menyusun rancangan peratauran Pemerintah tentang Pengusahaan Sumber Daya Air(RPP Pengusaha SDA)
-Menyusun RPP tentang Sistem Penyediaan Air Minum (RPP SPAM)
-Memastikan bahwa badan usaha swasta tidak menguasai keseluruhan sub system penyelenggaraan SPAM
-Badan usaha swasta melakukan penyediaan air minum untuk memenuhi kebutuhansendiri

6 paket kebijakan yang dibuat pemerintahan Jokowi direspon postif oleh pasar. Terobosan-terobasan yang dibuat cukup membuat ekonomi Indonesia ditingkat yang cukup aman pada saat terjadi gejolak dipasar keuangan.

Banyaknya pemangkasan anggaran dengan memotong izin untuk membuka usaha,diharapkan akan meminimlkan kesulitan ekonomi dan PHK besar – besaran. Melihat fakta Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak naik semakin memperlihatkan keberhasilan kebijakan tersebut. tekanan atas nilai tukar rupiah juga memacu pertumbuhan ekonomi dengan menarik Devisa Hasil Ekspor (DHE) ke bank dalam negeri. Karena kebijakan – kebijakan ekonomi yang dibuat lebih kepada memberikan kemudahan bagi pelaku usaha dan pebisnis dan hanya kebijakan tahap 4 saja yang mengatur tentang upah buruh yang kebijakannya dirasakan langsng oleh masyarakat.  Walaupun beberapa kebijakan yang dibuat bukan kebijakan jangka pendek sehingga tidak bisa langsung dirasakan manfaatnya. Tapi pemerintah terus membangun inovasi kebijakan yang nantinya akan lebih efisien dan segera dapat dirasakan oleh masyarakat menengah kebawah. 



Sabtu, 23 Januari 2016

Proposal Usaha



BAB  I

PENDAHULUAN


1.1  Latar Belakang

   Sebuah bisnis berbasis teknologi yang menerapkan sebuah imajinasi manusia dalam sebuah media visual.Kami menciptakan sebuah product yang dapat dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat dengan karya-karya kami. Dengan perkembangan dunia teknologi seperti sekarang ini khususnya didunia perfilman kita mempunyai peluang yang sangat besar untuk memajukan bisnis dalam bidang ini.

Bisnis ini mempunyai visi mendayagunakan perkembangan teknologi mewujudkan imaginasi manusia dalam sebuah karya visual. Dunia teknologi merupakan sebuah lahan yang tidak akan pernah ada habisnya, justru semakin lama akan semakin berkembang.

Dengan latar belakang sebagai pelajar di bidang tekhnologi informasi , kami bersepakat untuk mendayagunakan kemampuan kami untuk menyediakan produk bagi masyarakat sekitar dalam kaitannya dengan multimedia , yang kami terapkan melalui video editing dan video shoting. Dengan jasa yang kami berikan, di harapkan pengguna jasa kami dapat memesan sesuai harapan mereka.


BAB II

BUSINESS PLAN

2.1 TUJUAN DAN MANFAAT BISNIS

  Tujuan

Selain untuk membuka lapangan kerja dan membantu mengurangi pengangguran, usaha yang kami dirikan nantinyadiharapkan juga dapat mempermudah konsumen.Usaha kami juga berusaha untuk selalu mengexsistansikan disainsebagai perkembangan multimedia yang semakin lama semakinmodern. Kami juga ingin menunjukan bahwa usaha dibidangmultimedia itu juga sangat menjanjikan.

 Manfaat

Menciptakan lapangan pekerjaan bagi para pengangguran berprestasi yang belum juga mendapat pekerjaan, dan jugamembantu pemerintah dalam membrantas kemiskinan serta kebodohan terutama dalam bidang multimedia.

2.2  Identifikasi Usaha

·                     Nama Usaha       : Andara’s Film

·                     Pemilik Usaha     : Dinda Okta Muthia                      

·                     Alamat Usaha      : Jl.Margonda raya Depok

·                     Contact Person   : (021)88776655

2.3 Ruang Lingkup Usaha

Ruang Lingkup usaha yang saya jalankan masih disekitar perumahan saya. Sebab usaha ini masih merupakan usaha kecil-kecilan.


BAB III

ANALISIS USAHA


Rencana Produk yang dihasilkan

  Keistimewaan Andara’s Film ini adalah :

·                     Jasa editing video sesuai keinginan konsumen dengan hasil memuaskan

·                     Harga yang terjangkau untuk masyarakat

·                     Tempat yang nyaman.


BAB IV

DESKRIPSI TENTANG USAHA


4.1 Jenis Usaha

   Menjual jasa editing dan shooting video,cetak foto

4.2 Prospek Usaha

   Bisnis yang saya jalani ini sangat cocok dalam kehidupan sekarang, karena saat ini Teknologi semakin berkembang dan maju. Makin berkembang dan maju nya teknologi dan visual, mendorong saya untuk mendirikan bisnis yang bergerak di bidang Multimedia. Usaha yang didirikan masih termasuk usaha kecil-kecilan.



BAB V

RENCANA PEMASARAN


5.1 Analisis Persaingan Usaha


SWOT

Strength

Banyaknya wirausahawan yang belum tahu tentang peluang ini, jelas itu salah satu peluang utama kami, serta minat yang tinggi dari para konsumen.

Weakness

Kelemahan utama adalah dalam mencari karyawan yang tentunya paham dan ahli tentang video shooting.

Opportunity 

Minat yang sangat besar dari para konsumen untuk menggunakan jasa editing video dan video shooting.

Threat 

Ancaman terbesar adalah munculnya para pesaing setelah usaha ini berjalan.

5.2 Analisis 4P


1. Product

Type

Video Shooting dan Editing

  Brand

"Andara’s Film"


2. Price

Daftar harga jasa Video shooting

No
Durasi Master Video
Hasil DVD
Hasil VCD
Hasil File
1
0 - 1 Jam
Rp. 275.000
Rp. 230.000
Rp. 150.000
2
1 - 2 Jam
Rp. 325.000
Rp. 270.000
Rp. 175.000
3
2 - 3 Jam
Rp. 375.000
Rp. 320.000
Rp.200.000
4
3 - 4 jam
Rp. 425.000
Rp. 370.000
Rp. 225.000
5
4 - 5 jam
Rp. 475.000
Rp. 420.000
Rp. 250.000


Daftar harga jasa Video editing

No
Durasi Master Video
Hasil DVD
Hasil VCD
Hasil File
1
0 - 1 Jam
Rp. 150.000
Rp. 125.000
Rp. 100.000
2
1 - 2 Jam
Rp. 250.000
Rp. 175.000
Rp. 150.000
3
2 - 3 Jam
Rp. 300.000
Rp. 225.000
Rp. 175.000
4
3 - 4 jam
Rp. 325.000
Rp. 275.000
Rp. 225.000
5
4 - 5 jam
Rp. 375.000
Rp. 325.000
Rp. 275.000


No
Jenis Layanan
Harga
1
Convert Video
Rp. 50.000
2
Pembuatan Animasi Title ( harga / detik )
Rp. 25.000
3
Pembuatan Clip animasi Photo ( harga / 10 foto )
Rp. 25.000
4
DVD / VCD Photo Album ( harga / 10 photo)
Rp. 20.000

Daftar harga Cetak Foto

No
Ukuran Foto
Harga
1
10 R
Rp. 10.000
2
8 R
Rp. 8.000
3
6 R
Rp. 7.000
4
5 R
Rp. 5.000
5
4 R
Rp. 4.000
6
3 R
Rp. 3.000
7
Pas Foto  2 X 3
Rp. 2.000
8
Pas Foto  4 X 6
Rp. 3.000


3. Promotion

Menggunakan brosur dan pamflet


4. Place

Berlokasi di Ruko Margonda Raya,Depok

5.3 Target dan Segmentasi Pasar

Geografi

·                     Wilayah yang saya jadikan target usaha yaitu di sekitar Depok baru. Alasan hanya di Depok baru, karna usaha ini masih termasuk usaha kecil-kecilan.

Demografi

·                     Berdasarkan demografi, saya menjualkan di Ruko. untuk mempermudah orang-orang yang ingin menggunakan jasa kami.


BAB VI

RENCANA PERMODALAN


6.1 Biaya Awal
RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB)

            Perlengkapan Pokok

·         Komputer (2 unit)                                    : Rp.   9.000.000

·         Mesin Cetak Foto (1 unit)                     : Rp.  2.000.000

·         Camera DSLR (1 unit)                              : Rp.   5.000.000

·         Kamera Professional (2 unit)               : Rp. 30.000.000

·         LightingLamp (2 unit)                              : Rp. 1.000.000

·         Lemari Kaca (1unit)                                  : Rp.     800.000

·         Meja (2 buah)                                          : Rp.  200.000

·         Kursi (9 buah)                                           : Rp.   100.000

Jumlah                                                                 : Rp. 48.100.000


Perlengkapan Skunder

·         Kertas Foto (6 pac)               : Rp.1.200.000

·         CD Blank (3 cop)                 : Rp.  300.000

Jumlah                                           : Rp. 1.500.000


Promosi

·         Pamflet                                          : Rp. 300.000

·         Brosur                                            : Rp. 100.000

Jumlah                                           : Rp. 400.000

Jadi menurut penghitungan analisa yang kami buat, kurang lebih untuk modal awal yang harus dikeluarkan adalah sebesar Rp.50.000.000,-

BAB VII

RESIKO


Resiko yang mungkin terjadi pada usaha saya yaitu :

·                     Adanya persaingan

·                     Jaringan yang tidak menentu

·                     Harga yang bertentangan dengan pesaing lain


BAB VIII

Penutup


Demikian proposal ini kami buat sebagai gambaran usaha yang akan kami dirikan. Kami mengharapkan supaya Bapak bisa menerima dan bisa mempertimbangkan proposal kami serta Bapak bisa menanamkan sahamnya di usaha pengeditan, jasa editing video, video shooting dan percetakan foto. Atas segala perhatian dan waktunya kami ucapkan banyak terima kasih.